Tutorial Mudah Ekstrak FIle tar.gz, tar.bz2, dan Zip di Linux

infodigitech.id - Bagi Kamu yang masih baru menggunakan Linux. Pasti akan kebingungan ketika dihadapkan pada sebuah terminal di Linux dalam keadaan darurat untuk mengekstrak file zip, tar.gz atau tar.bz2 (bukan ekstrak kulit manggis ya hehehehe). Sebenarnya secara default Linux sudah terinstal software atau aplikasi untuk mengekstrak file tersebut, akan tetapi teman - teman perlu sedikit referensi untuk melakukannya jika menggunakan Command Line Interface (CLI). Lansung saja kita praktekkan.




Buka terminal linux anda terlebih dahulu, kemudian masuk ke folder / directory dimana filenya berada atau untuk lebih gampangnya pindahkan filenya ke home. Lalu ketikkan perintah berikut.

  • Mengekstrak File tar.gz
#tar -xzf nama_file.tar.gz
atau bisa juga dengan perintah

#tar -xvzf nama_file.tar.gz 
  • Mengekstrak File tar.bz2
#tar -xjf nama_file.tar.bz2
atau dengan menggunakan perintah  
#tar -xvjf nama_file.tar.bz2
  • Mengekstrak File ZIP
Untuk mengekstrak file zip perintah seperti di bawah ini:
#unzip nama_file.zip
NB : penambahan  Huruf v adalah untuk menampilkan file-file yang akan diekstrak.

Selain perintah - perintah diatas tentunya masih banyak cara untuk mengekstrak file tersebut yaitu dengan klik kanan filenya lalu pilih extrac here maka file tar.gz, tarbz2 atau ZIPnya akan terekstrak. Akan tetapi saya lebih memilih menggunakan perintah CLI agar terlihat keren hehehe..

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi teman - teman sekalian

0 Response to "Tutorial Mudah Ekstrak FIle tar.gz, tar.bz2, dan Zip di Linux"

Post a Comment

Terbaru

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel